Minggu, 27 Februari 2011

Menjadi Muslimah Sejati

Oleh : Savira Elistya Andani
Di zaman sepeti saat ini yang penuh dengan kebebasan banyak para wanita yang tidak memiliki ciri muslimah. Mereka bersikap tidak sesuai dengan apa yang diinginkan oleh islam. Dalam masalah materi wanita muslimah seharusnya lebih mementingkan yang halal. Keimanan seorang wanita muslimah menjadikan dia mengucapkan kata – kata, jika diukur sama zaman sekarang sungguh berbeda. Muslimah sejati lebih senang kekurangan harta dan makanan daripada terjerumus ke api neraka. Pemahaman yang baik memberikan keyakinan bahwa rezeki sudah diatur oleh Allah SWT, jika suaminya pergi untuk berjihad maka wanita muslimah tidak ada keraguan terhadap suaminya. Keyakinan seperti ini harus ada pada diri seorang muslimah, agar dunia ini tegak berdasarkan hukum islam. Dan hasil para muslimah harus ditumbuh kembangkan agar lebih baik dan islami. Dan benarlah perkataan seorang bijak yang menyebutkan bahwa, "Di balik setiap laki-laki yang hebat itu ada wanita yang hebat yang pula.”

10 Karakter Wanita Muslimah
 Salimul Aqidah yaitu bersih akidahnya dari sesuatu hal yang bisa menjerumuskan dirinya dari lubang kesyirikan.
 Shahihul Ibadah yaitu benar ibadahnya menurut AlQur'an dan Assunnah serta jauh dari segala Bid'ah yang dapat menyesatkannya.
 Matinul Khuluq yaitu mulia akhlaknya sehingga dapat menunjukkan sebuah kepribadian yang menawan dan dapat meyakinkan kepada semua orang bahwa Islam adalah rahmat bagi seluruh alam.
 Qowiyul Jismi yaitu kuat fisiknya sehingga dapat mengatur segala kepentingan bagi jasmaninya yang merupakan amanah/titipan dari Allah SWT.
 Mutsaqoful Fikri yaitu luas wawasan berfikirnya sehingga dia mampu menangkap berbagai informasi serta perkembangan yang terjadi disekitarnya.
 Qodirun 'alal Kasbi yaitu mampu berusaha sehingga menjadikannya seorang yang berjiwa mandiri dan tidak mau bergantung kepada orang lain dalam memenuhi segala kebutuhan hidupnya.
 Mujahidun linafsihi yaitu bersungguh - sungguh dalam jiwanya sehingga menjadikannya seseorang yang dapat memaksimalkan setiap kesempatan ataupun kejadian sehingga berdampak baik pada dirinya ataupun orang lain.
 Haritsun 'ala waqtihi yaitu efisien dalam memanfaatkan waktunya sehingga menjadikannya sebagai seorang yang pantang menyiakan waktu untuk melakukan kebaikan, walau sedetikpun. karena waktu yang kita gunakan selama hidup ini akan dipertanggungjawabkan dihadapan Allah SWT.
 Munazhom Fii Su'unihi yaitu tertata dalam urusannya sehingga menjadikan kehidupannya teratur dalam segala hal yang menjadi tanggung jawab dan amanahnya. Dapat menyelesaikan semua masalahnya dengan baik dengan cara yang baik.
 Naafi'un Li Ghairihi yaitu bermanfaat bagi orang lain, sehingga menjadikannya seseorang yang bermanfaat dan dibutuhkan. Keberadaannya akan menjadi sebuah kebahagiaan bagi orang lain dan ketiadaannya akan menjadikan kerinduan pada orang lain.
Mudah – mudahan dengan karakter wanita muslimah diatas, sebagai motivasi bagi kita untuk menjadi wanita muslimah sejati. Karena semua perbuatan di dunia akan diminta pertanggung jawaban kelak di akhirat. ALLAHUAKBAR……!!!
**********

1 komentar:

  1. Good , lanjutkan latihannya, more exercise better (FW)

    BalasHapus